Haru Bahagia, Warga Kecamatan Posigadan Sambut Bupati dan Wakil Bupati Dengan Adat Gorontalo

Bagikan Berita ini

PILARBMR.COM, BOLSEL- Selasa, (02/Maret/2021) Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi.Iskandar Kamaru SPt dan Deddy Abdul Hamid di sambut haru bahagia dengan adat Gorontalo Moloopu oleh warga Kecamatan Posigadan.

 

 

Adapun kegiatan penyambutan adat oleh Bupati dan Wakil Bupati Bolsel ini, terjadwalkan bersamaan dengan Kunjungan Kerja (Kunker) di kecamatan Posigadan.

Raston Mooduto SPd sebagai Camat Posigadan menyampaikan lewat sambutannya, selamat datang Te Eyanggu dan Wakili Do Eyanggu bersama rombongan.

“Atas nama masyarakat Kecamatan Posigadan kami siap mendukung semua program Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) berada dalam Visi Misi yang tertuang dalam RPJMD”
Ungkap Raston

 

 

Dalam kesempatan tersebut juga Bupati Hi.Iskandar Kamaru SPt yang di sapa Te Eyanggu dalam adat Gorontalo Molloupu ini lewat sambutannya menyampaikan, Sebagai Bupati dan Wakil Bupati yang kembali dimandatkan Rakyat sebagai Pemimpin Daerah Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) patut untuk di syukuri dan diucapkan terimakasih yang tak terhingga oleh masyarakat Bolsel khususnya warga kecamatan Posigadan.

“Jujur saya merasa terharu dengan penyambutan adat oleh warga Posigadan. Kami tidak menyangka penyambutan adat akan semeriah ini. Mari terus jaga Budaya dan adat kita. Penjemputan ini sangat luar biasa bagi kami, untuknya saya dan Bapak Deddy patut ucapkan terimakasih banyak atas penyambutan hari ini”
Ucap Iskandar

Dirinya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), untuk merajut kembali tali persaudaraan, merajut kembali silaturahmi dan menjaga erat hubungan kekeluargaan.

“Pilkada sudah selesai, mari kita tanggalkan perbedaan politik di momentum pilkada yang kita lewatkan kemarin. Tidak ada lagi yang namanya nomor satu dan Dua namun yang ada hari ini adalah PERSATUAN INDONESIA”
Ungkapnya

Lanjut Iskandar, Karena hanya 3 tahun setengah kami akan memimpin Daerah Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), untuk itu sebagai pemerintah daerah kami sangat mebutuhkan aparat desa sampai ke tingkat pejabat kabupaten untuk bersama-sama satu visi dan saru hati.

“Kami yakin dan optimis mengentaskan kemiskinan di Bolaang Mongondow Selatan, meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat, karena saya dan pak Deddy bersinergi dengan Pemerintah Provinsi dan juga di bantu oleh Anggota DPR RI H2M yang berada di DPR RI,”
Pungkasnya

Masih ditempat yang sama juga Bupati Guhanga, Anggota DPR RI Komisi V Hi.Herson Mayulu SIP yang oleh masyarakat suku Gorontalo di berikam gelar adat (Temei Molamahu) menyampaikan, suku Gorontalo sangat menjunjung tinggi adat dan budaya. Mereka suku yang saling menyayangi, saling menolong, saling mengingatkan dan saling menjaga serta sangat mengedepankan musyawarah.

“Mari kita jaga adat dan budaya Gorontalo di daerah Bolsel yang kita cintai ini”
Tegas H2M sapaan akrabnya

Selain di hadiri Bupati dan Wakil Bupati yang Di dampingi oleh ketua dan Wakil Ketua Penggerak PKK, hadir juga Sekretaris Daerah (Sekda) Marzanzius Arban Ohy S.STP, para asisten, para staf ahli, Kepala Dinas, Camat dan Kepada Desa se-Kecamatan Posigadan. (Sutikno/HT)

Komentar Facebook

Baca Juga

Kawal Aspirasi Rakyat, Wakil Ketua Dan Anggota DPRD Hadiri Musrembang

Bagikan Berita iniPILARBMR.COM, BOLSEL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) hadiri …

DPRD Bolsel Gelar Paripurna Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih

Bagikan Berita iniPILARBMR.COM, BOLSEL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar Rapat …