PILARBMR.COM, BOLSEL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (BOLSEL) pada Jumat 21 Januari 2022 menggelar Rapat Kerja (RAKER) mengulas program kerja DPRD menempuh masa sidang II terkait dengan persidangan di tahun 2021-2022.
Kegiatan Raker yang digelar di Gedung DPRD Bolsel kompleks perkantoran Panango itu, dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Ir. Arifin Olii, di hadiri Tiga Ketua Komisi dan Anggota serta para staf ahli DPRD.
Melalui kesempatan kegiatan Rapat Kerja (RAKER) Dewan kstersebut, Ketua DPRD Arifin Olii menyampaikan bahwa tinggal menghitung hari kita yang merupakan lembaga terhormat yang dipilih oleh rakyat ini akan melaksanakan Reses atau masa istirahat dari kegiatan bersidang yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 Februari 2022 diseluruh kecamatan wilayah kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel).”Karena kita sudah memasuki masa sidang II terkait dengan persidangan Ditahun 2021-2022, maka hal tersebut wajib kita laksanakan”Ungkap Arifin
Olii juga mengatakan, bahwa perjalanan Dinas (Perjadis) juga akan diawali pada bulan Februari 2022, untuk itu sangat dibutuhkan di tahun 2022 ini keterlibatan langsung para anggota DPRD dalam menjalankan kegiatan.
“Harapan saya, kita bersama-sama akan berperan dalam kegiatan ini, bahkan kita sudah bersepakat bahwa tidak ada yang namanya Ketua DPRD, Wakil ataupun Anggota DPRD yang akan melakukan perjalanan Dinas sendiri-sendiri” Pungkas Arifin
(H)*