Menyambut HUT Ke-69 Lantas Bhayangkara, Polres Bolsel Gelar Pelatihan Peserta Lomba Polisi Cilik

Bagikan Berita ini

PILARBMR.COM, BOLSEL Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Lantas Bhayangkara, Polres Bolaang Mongondow Selatan (BOLSEL) persiapkan 27 Siswa siswi untuk mengikuti acara lomba Polisi Cilik (POCIL).

Iptu Jes Thanos Muaja, S.Sos menjelaskan, adapun tujuan dilatihnya siswa-siswi mengikuti lomba polisi cilik (POCIL), ini tidak lain untuk melatih kedisiplinan dan keterampilan anak serta menumbuhkan rasa cinta dalam berlalu lintas sejak dini.

“Bertujuan dan bermaksud melakukan pembinaan terhadap anak-anak usia dini dan tingkat SD, agar mereka paham dan mengetahui terkait PBB maupun kedisiplinan”. Tutur Jes saat ditemui Pilarbmr.com di tempat pelatihan alun-alun ibu kota molibagu Kamis (06/092024).

Tak hanya itu kata Jes, adapun tujuan lainnya yaitu agar para siswa-siswi memiliki kesadaran keselamatan berlalulintas sejak dini. Sebab, Polisi turut memberikan materi kepada peserta terkait keselamatan berlalulintas.

“Saya berharap para siswa-siswi yang akan mengikuti lomba ini akan terbentuk karakter pelajar yang religius, jujur, disiplin, kerja keras, punya tanggung jawab, menghargai prestasi, peduli sosial lingkungan dan kemandirian dan Mudah-mudahan suatu saat calon peserta lomba ini juga bisa menjadi bagian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia” Ungkapnya

Pada intinya, hal ini akan dilaksanakan sebagai wujud pembinaan kepada anak usia sekolah sebagaimana juga Polisi Sahabat Anak, Polisi Goes To School.

“Lagian ini baru perdana Satuan Lalu Lintas Polres Bolaang Mongondow Selatan (BOLSEL) mengikutsertakan siswa-siswi dan menjalin kerjasama  dengan Sekolah Dasar Negeri 1 Molibagu. Tutupnya

(H)*

Komentar Facebook

Baca Juga

Kawal Aspirasi Rakyat, Wakil Ketua Dan Anggota DPRD Hadiri Musrembang

Bagikan Berita iniPILARBMR.COM, BOLSEL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) hadiri …

DPRD Bolsel Gelar Paripurna Pengumuman Hasil Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih

Bagikan Berita iniPILARBMR.COM, BOLSEL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar Rapat …