PILARBMR.COM, BOLSEL- Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru, S.Pt menutup Kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penatausahaan Keuangan Daerah TA. 2022, bertempat di Swissbell Hotel Manado, Sabtu (22/01/2022).
Bupati H. Iskandar Kamaru, S.Pt melalui sambutannya menyampaikan, dengan adanya kegiatan Bimtek yang telah diikuti selama 4 hari akan lebih meningkatkan Kapasitas, kompetensi, profesional aparatur pengelolaan keuangan daerah dalam menjalankan peran dan fungsinya. “Sehingga kinerja pengelolaan dan penatausahaan keuangan senantiasa konsisten dengan mengedepankan prinsip tata kelola Pemerintahan yang baik” Harap Iskandar
Adapun kegiatan tersebut selain dihadiri Bupati Bolsel H. Iskandar Kamaru, S.Pt turut dihadiri juga oleh Sekda Marzanzius A. Ohy, S.STP, MAP, Kepala BPKPD, Para pimpinan OPD lainya, para Camat dan para peserta Bimtek.
(H)*